Sumedang– Babinsa Koramil 1008/Buah dua Kodim 0610/Sumedang, Serka Dedi Junaedi memberikan pengarahan kepada siswa-siswi SDN 1 Gendereh yang berlokasi di Dusun Burujul Desa Gendereh Kecamatan Buah Dua Kabupaten Sumedang.Selasa(11/10/2022)
Dalam pengarahannya,Serka Dedi Junaedi mengajak seluruh pelajar SDN 1 Gendereh untuk senantiasa rajin belajar, baik di sekolah maupun di rumah,jangan terlalu banyak main Hp atau Gadget dan mamfaatkan dengan adanya Hp untuk membuka wawasan tentang pendidikan jangan digunakan untuk hal hal yang bersifat negatif.ucap serka Dedi
Dalam kesempatan tersebut Serka Dedi Junaedi juga meminta para pelajar untuk senantiasa patuh dan hormat kepada orang tua di rumah, maupun guru-gurunya di sekolah.
Dengan diajarkan hal seperti itu, diharapkan nantinya mereka dapat menjadi anak-anak yang selalu mendengar dan melaksanakan setiap nasihat atau perintah, baik dari orang tua maupun gurunya.
“Semoga kelak mereka dapat tumbuh dan berkembang menjadi generasi penerus bangsa, yang dapat membanggakan keluarga, bangsa, dan negara,” kata Serka Dedi Junaedi. (Pendim)
Berbuat Yang Terbaik, Jujur dan Ikhlas
Tinggalkan Balasan