Sumedang- Pada hari Kamis tanggal 14 Juli 2022 Pkl 14.00 wib bertempat di Aula SMAN I Sumedang Jln Prabu geusan ulun No.39 Kecamatan Sumedang Selatan kabupaten Sumedang telah dilaksanakan Kegiatan Dandim 0610/Sumedang Letkol Inf Zaenal Mustofa S.E.,M.Si Dalam rangka Memberikan Materi Wawasan Kebangsaan kepada siswa siswi SMAN 1 Sumedang.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Dandim 0610/ smd Letkol Inf Zaenal Mustofa SE.,MSi, Wakil Kepala sekolah SMA I Sumedang Mohamad Gofur S.Pd , Komite SMAN I. Sdr. Toni liman, Para Guru pembimbing , Staf Pers Kodim 0610/Sumedang 2 orang dan Peserta Siswa Siswi SMAN I Sumedang sebanyak 467 orang
Dalam materinya Dandim 0610/Sumedang Letkol Inf Zaenal Mustofa S.E.,M.Si menyampaikan bahwa Wawasan Kebangsaan Adalah konsep politik bangsa Indonesia yang memandang Indonesia sebagai satu kesatuan wilayah, meliputi tanah (darat), air (laut) termasuk dasar laut dan tanah di bawahnya dan udara di atasnya secara tidak terpisahkan, yang menyatukan bangsa dan negara secara utuh menyeluruh mencakup segenap bidang kehidupan nasional yang meliputi aspek politik, ekonomi, sosial budaya, dan hankam.
Keberagaman Adalah adalah suatu kondisi pada kehidupan masyarakat. Perbedaan seperti itu ada pada suku, bangsa, ras, agama, budaya dan gender.
Wawasan Kebangsaan dalam kerangka NKRI, adalah cara kita sebagai bangsa Indonesia di dalam memandang diri dan lingkungannya dalam mencapai tujuan nasional yang mencakup perwujudan Kepulauan Nusantara sebagai kesatuan politik, sosial budaya, ekonomi dan pertahanan keamanan, dengan berpedoman pada falsafah Pancasila dan UUD 1945 atau dengan kata lain bagaimana kita memahami Wawasan Nusantara sebagai satu kesatuan POLEKSOSBUD dan HANKAM.
Bahwa kegiatan materi wawasan kebanggsaan ke sekolah juga bertujuan untuk memberikan wawasan dan membangun karakter jiwa pemimpin kepada Siswa / Siswi sebagai generasi penerus Bangsa.dan menyiapkan generasi emas 2045.(pendim)

Berbuat Yang Terbaik, Jujur dan Ikhlas
Tinggalkan Balasan