Kodim 0610 Sumedang

Dandim Sumedang Pimpin Karya Bakti Pembersihan di Pasar Inpres Sumedang Utara

SUMEDANG – Dalam upaya untuk meningkatkan kesehatan dan kenyamanan serta mencegah bau kurang sedap bagi para pedagang dan pengunjung, Dandim 0610/Sumedang bersama anggota telah melakukan pembersihan besar-besaran di pasar Inpres Sumedang Utara.

 

 

Pembersihan ini melibatkan seluruh elemen masyarakat dan pemerintah setempat. Mulai dari petugas kebersihan, Krangtaruna, Ormas, pedagang, hingga relawan dari berbagai komunitas ikut serta dalam kegiatan ini. Jum’at (08/12/2023).

 

 

 

Disela sela pembersihan Dandim 0610/Sumedang Letkol Kav Christian Gordon Rambu, M. Si(Han)”Pembersihan pasar ini tujuan utamanya untuk kebersihan dan pada musim hujan ini mencegah terjadinya banjir sehingga menciptakan lingkungan yang sehat dan nyaman bagi para pedagang dan pengunjung,”

 

 

Lanjut Dandim “Kami berharap ini akan menjadi langkah awal dalam meningkatkan standar kebersihan di pasar-pasar lainnya di wilayah kami.”

 

 

 

Selain itu, pembersihan pasar ini juga diharapkan dapat mencegah penyebaran penyakit yang bisa ditularkan melalui lingkungan yang kotor. Dengan kebersihan yang terjaga, diharapkan pasar Sumedang Utara bisa menjadi tempat yang aman dan nyaman untuk berbelanja. Ungkapnya

 

Pembersihan pasar ini merupakan bagian dari upaya kita semua dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Diharapkan, ke depannya, pasar-pasar di Sumedang Utara dapat menjadi contoh bagi pasar-pasar lainnya di Indonesia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *